Thursday, May 26, 2011

TITIPAN HATI


Hening….
Itukah asa yang kau lukis dimata malam ?
Lihatlah sudut pandangnya berbingkai kelam.

Pernah bintang mengulurkan tangan
Menyeruak sekian ribu dian meneranginya
Beriring desir angin menggoyahkan

Ketika itu..
Berganti bulan ingin menyapa
Sepotong hati .. pada gelap malam yang menyandingnya

Ketika ini..
Janganlah kau bawa semua kelipan bintang
Sisakan satu indah di luasnya cakrawala
Pada malam..
Pada jarak..
Pada ingin..
Pada lelah...
Ada hati yang kutitipkan..

2 comments:

Unknown said...

Ada hati yg kutitipkan pada satu bintang yg indah diatas cakrawala Papua,semoga bisa sampai padamu...(titik2 aza, Hehehe!)
Puisi yg indah,saya suka puisinya.Lanjutkan berkarya salam kompak dari Timur Indonesia.

Etty said...

makasih... makasih... luasnya cakrawala tidak membatasi ya jarak yang ada... he..he.. salam kompak juga...